Musnad Ahmad hadis #10620
Matan Bahasa Arab
حَدَّثَنَا سُفْيَانُ سَمِعَ عَمْرًا عَنْ عَتَّابِ بْنِ حُنَيْنٍ يُحَدِّثُ عَنْ أَبِي سَعِيدٍ قَالَ
قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَقَالَ سُفْيَانُ لَا أَدْرِي مَنْ عَتَّابٌ لَوْ أَمْسَكَ اللَّهُ الْقَطْرَ عَنْ النَّاسِ سَبْعَ سِنِينَ ثُمَّ أَرْسَلَهُ لَأَصْبَحَتْ طَائِفَةٌ بِهِ كَافِرِينَ يَقُولُونَ مُطِرْنَا بِنَوْءِ الْمِجْدَحِ
Terjemahan Bahasa Indonesia
Telah menceritakan kepada kami [Sufyan] bahwa ia mendengar [Amru] dari [‘Attab bin Hunain] menceritakan dari [Abu Sa’id], dia berkata; Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: -Sufyan berkata; aku tidak tahu siapa Attab, – “Sekiranya Allah menahan hujan atas manusia selama tujuh tahun, kemudian setelah itu Dia menurunkannya, sungguh akan ada sekelompok orang yang kafir karenanya, mereka berkata; ‘Kami diberi hujan karena bintang Mijdah.'”
Riwayat: Musnad Ahmad
Nombor: 10620